Sejarah Singkat PT Telekomunikasi Indonesia (Telkom)

Telekomunikasi Indonesia (Persero) Tbk PT

Telkom adalah sebutan yang sangat familiar di kalangan masyarakat. Perusahaan yang bergerak di bidang telekomunikasi ini sukses membersamai banyak orang dengan layanan jaringan komunikasi yang dibutuhkan oleh semua massa. Jutaan pelanggan telepon tetap dan telepon seluler menjadi bukti konkret bahwa layanan perusahaan ini tak bisa dilepaskan dari kehidupan sehari hari. Sejarah Singkat PT Telekomunikasi Indonesia (Telkom)

Pergerakan yang signifikan saling berkejar-kejaran dengan teknologi yang juga terus mengalami kemajuan. Telekomunikasi Indonesia setia memberi layanan dan jasa premium yang membuat para pihak betah untuk berlangganan. Berdasarkan bidangnya layanan perusahaan ini terbagi dalam beberapa kelompok diantaranya bisnis seluler, bisnis internasional, bisnis multimedia dan bisnis infrastruktur.

Visi Misi Telekomunikasi Indonesia

Visi yang senantiasa menjadi acuan perusahaan dalam mengendalikan produk dan layanannya adalah menjadi raja digital di dalam negara. Sementara misi yang menjadi dayung pengayuh emiten ini adalah memimpin inovasi digital Indonesia dan Global. Berbasis visi dan misi yang kuat tersebut, Telkom terus menghadirkan inovasi dan gebrakan penggugah sistem dan layanan digital terbaik.

TRENDING NOW:  Harga Saham WIKA Hari ini

Perusahaan siap menghadapi tantangan yang muncul di publik mengenai segala kebutuhan mobilitas dan konektivitas tak terputus kapanpun dan dimanapun. Terus menerus melakukan perbaikan untuk mencapai posisi unggul dan memimpin  sebagai industri telekomunikasi dan layanan digital terdepan.

Pembuktian visi misi ini terealisasikan dalam hasil persentase pangsa pasar boardbrand di Indonesia yang didominasinya mencapay 60% dari keseluruhan. Serta yang paling utama dalam memenuhi kapasitas gateway internet hingga lebih dari 106,4 Gbps.

Struktur Organisasi Perusahaan: Mencanangkan Strategi Menuju Pertumbuhan yang Kompetitif

Dalam menyusun struktur organisasi, perusahaan telah melakukan beberapa kali perubahan berimbang dengan ketentuan yang telah dikaji dengan cermat. Dengan pertimbangan implementasi maka direksi perusahaan perlu mengemban sikap fokus dan memiliki mekanisme yang mampu menguatkan sinergi.

Pembagian job kerja dan hak kewenangan diatur sebagaimana pernyataan berikut. Melakukan pengalihan tugas dan kewenangan bisnis ke segmen wholesale agar tugas direktur lebih fokus pada segmen bisnis enterprise. Memberi penambahan tugas kepada direktur CRM untuk mengelola segmen wholesale dan internasional. Serta melakukan penyesuaian Direktur ITSSP agar berfokus pada inovasi bisnis dan pengembangan portofolio.

TRENDING NOW:  Harga Saham ULTJ Hari ini

Kegiatan Usaha: Dari Perencanaan Hingga Kegiatan Optimalisasi SDM dan Aset

Berdasarkan pembagian jenis kegiatan, Telkom dibagi menjadi dua jenis usaha, yakni usaha utama dan usaha penunjang. Usaha utama adalah kegiatan mencapai keuntungan dalam bisnis yang memiliki prioritas tinggi dan lebih didahulukan. Sedangkan usaha penunjang adalah kegiatan yang mendukung berjalannya usaha utama agar berjalan dengan baik serta meminimalkan gejala risiko. Kegiatan Usaha Dari Perencanaan Hingga Kegiatan Optimalisasi SDM dan Aset

Usaha utama yang diprogramkan adalah melakukan perencanaan, pembangunan, penyediaan, pengembangan, pengoperasian, pemasaran dan penjualan jaringan telekomunikasi dan informatika serta melakukan pengawasan terhadap rangkaian kegiatan tersebut. Seluruh usaha diatas adalah upaya untuk mencapai jangkauan seluas-luasnya di masyarakat.

Usaha penunjang adalah mengolah ketersediaan layanan transaksi bayar-bayar dan pengiriman uang lewat jaringan telekomunikasi dan informatika. Serta selalu melakukan optimalisasi sumber daya manusia dan sumber aset perusahaan.

TRENDING NOW:  Harga Saham UNVR Hari ini

Riwayat Perjalanan Telkom: Perjalanan Panjang Penuh inspirasi

Dimulai sejak era kolonial di tahun 1882 berdiri badan usaha yang menyediakan jasa pos dan telegraf. Kemudian pada tahun 1961 perusahaan ini diklaim sebagai milik pemerintah dan diberi nama Perusahaan Negara Pos dan Telekomunikasi yang kemudian dipecah menjadi dua yakni, PN Pos & giro dan PN Telekomunikasi.1974 sebagai tahun bersejarah dimana perusahaan berubah menjadi Perumtel dengan jasa telekomunikasi yang meluas hingga ke internasional.

Resmi menjadi perseroan terbatas pada tahun 1991 berdasarkan peraturan pemerintah Nomor 25 Tahun 1991. Dan melakukan perdagangan saham di bursa efek untuk yang pertama kali pada tanggal 14 November 1995. Setelah itu perusahaan menghadapi berbagai rintangan dan lika liku perjalanan yang luar biasa. Telah ditempa dengan segudang pengalaman dan prestasi dalam dunia telekomunikasi dan informasi menjadikan Telkom meraksasa di Indonesia sebagai penyedia layanan jaringan telekomunikasi dan informasi digital yang tidak terpisahkan dari kehidupan masyarakat nasional dan internasional. Diprediksi akan terus mengalami kemajuan, perusahaan ini akan menguat bersama dengan inovasi dan kreasi yang terus dikembangkan melalui produk dan layanannya.

Leave a Reply
You May Also Like

Harga Saham BBCA Hari ini

Bank Central Asia Tbk PT BBCA merupakan saham dari sebuah bank terkemuka…

Harga Saham BBRI Hari ini

 Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk PT BBRI adalah sebuah perusahaan yang…

Harga Saham ICBP Hari ini

 PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk Siapa yang tak mengenal Indomie,…

Harga Saham WIKA Hari ini

Wijaya Karya (Persero) Tbk PT PT Wijaya Karya atau yang disingkat dengan…